Berita DaerahNasehatNewsPelalawan

DPD LDII Pelalawan Ajak Warga Sukseskan 5 Target Ibadah Ramadan 1446 H/2025 M

LDII Riau News | Riau, 1 Maret 2025 – Dalam rangka mensukseskan bulan suci Ramadan 1446 H/2025 M, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Riau mengeluarkan himbauan kepada seluruh pengurus dan warga LDII se-Provinsi Riau. Himbauan ini bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan, serta menciptakan suasana Ramadan yang penuh berkah dan kenyamanan.

Himbauan DPW LDII Riau untuk Ramadan Penuh Makna

DPW LDII Riau mengajak seluruh warga LDII untuk mempererat tali silaturahmi, meningkatkan kualitas ibadah, dan mengintensifkan kegiatan sosial selama Ramadan. Selain itu, DPW LDII Riau juga mendorong pengurus PC dan PAC LDII se-Provinsi Riau untuk mengadakan pengajian rutin serta berkoordinasi dengan pemerintah setempat guna menciptakan suasana yang kondusif.

Mohamad Kurniadi, Ketua DPD LDII Pelalawan, menyambut baik himbauan ini. Ia mengajak seluruh warga LDII Pelalawan untuk mensukseskan 5 Sukses Ramadan sebagaimana instruksi Dewan Pimpinan Pusat (DPP) LDII. “Ibadah di bulan Ramadan pahalanya dilipatgandakan oleh Allah SWT. Mari kita raih 5 Sukses Ramadan dengan penuh semangat,” ujarnya.

5 Sukses Ramadan: Target Spiritual Warga LDII

Adapun 5 Sukses Ramadan yang dicanangkan meliputi:

  1. Sukses puasa,
  2. Sukses sholat tarawih,
  3. Sukses tadarus Al-Qur’an,
  4. Sukses lailatul qadar, dan
  5. Sukses zakat fitrah.

Kurniadi menekankan pentingnya komitmen bersama dalam mencapai target ini. “Kepada pimpinan LDII di tingkat PC dan PAC se-Kabupaten Pelalawan, mari kita perkuat instruksi ini agar kita semua mendapatkan pahala dalam melaksanakan tugas,” tambahnya.

Doa dan Harapan untuk Ramadan Penuh Berkah

Ketua DPD LDII Pelalawan juga berharap sekaligus mendoakan seluruh warga LDII agar dapat bersungguh-sungguh dalam beribadah. “Semoga kita semua dapat bersungguh-sungguh meraih 5 Sukses Ramadan sehingga menjadi simpanan pahala untuk meraih surga yang tinggi di akhirat nanti, aamiin,” tutup Kurniadi.

Dengan semangat kebersamaan dan komitmen yang tinggi, warga LDII Riau diharapkan dapat menjalankan ibadah Ramadan dengan khusyuk dan meraih keberkahan yang maksimal. (Rnh)

Rif

Belajar Seperti lebah yang mampu menghsilkan madu, yang sangat bermanfaat

2 komentar pada “DPD LDII Pelalawan Ajak Warga Sukseskan 5 Target Ibadah Ramadan 1446 H/2025 M

  • Cak Emir Toro

    Semoga DPD LDII Pelalawan sukses bersinergi maju untuk kabupaten Pelalawan

    Balas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *