Berita DaerahGeneralKuansingNewsPertanianPolitics

PAC LDII Sungai Buluh Siap Dukung Program Prioritas Desa, Dakwah hingga Ketahanan Pangan

Sungai Buluh, Kuantan Singingi (18/02) – PAC LDII Sungai Buluh menyatakan kesiapannya untuk mendukung program-program prioritas Pemerintah Desa Sungai Buluh Kecamatan Singingi Hilir Kabupaten Kuansing. Hal ini disampaikan dalam audiensi pada 18 Februari 2024. Audiensi ini bertujuan untuk mempererat kolaborasi dalam pembangunan desa, khususnya di bidang dakwah, pembinaan umat, dan ketahanan pangan.

Ketua PAC LDII Sungai Buluh, Gigih Prayitno, menegaskan bahwa dukungan tersebut sejalan dengan program unggulan LDII yang terangkum dalam 8 klaster prioritas. “Kami warga LDII di Desa Sungai Buluh siap mendukung program pemerintah desa, terutama di bidang dakwah, pembinaan umat, dan ketahanan pangan. Ini selaras dengan program prioritas LDII untuk kemajuan bangsa,” ujar Gigih.

Selain itu, Gigih juga menyoroti pentingnya menjaga kerukunan umat beragama di Desa Sungai Buluh yang dikenal memiliki masyarakat majemuk. “LDII memiliki program prioritas di bidang wawasan kebangsaan. Kami siap berkolaborasi dengan Perangkat Desa untuk menjaga kerukunan dan harmoni antarumat beragama,” tambahnya.

Sekretaris Desa Sungai Buluh, Arifin, bersama Bendahara Desa Wahyuni dan Kaur Pemerintahan Iros Kosimah, menyambut baik inisiatif LDII tersebut. Arifin mengapresiasi kontribusi LDII selama ini dan berharap kolaborasi ini dapat terus ditingkatkan. “Kami sangat senang dengan kehadiran LDII yang selalu siap berkontribusi. Kami harap LDII terus meningkatkan solidaritas dengan masyarakat sekitar dan menjaga hubungan baik dengan tokoh masyarakat serta pemerintah desa,” ujar Arifin.

Audiensi ini menandai komitmen bersama antara LDII dan Pemerintah Desa Sungai Buluh untuk terus bersinergi dalam membangun desa yang harmonis, sejahtera, dan berdaya saing. Dukungan LDII diharapkan dapat memperkuat program-program strategis desa, terutama dalam menghadapi tantangan global di bidang pangan dan kerukunan sosial.

Rif

Belajar Seperti lebah yang mampu menghsilkan madu, yang sangat bermanfaat

One thought on “PAC LDII Sungai Buluh Siap Dukung Program Prioritas Desa, Dakwah hingga Ketahanan Pangan

  • Adin Mutohar

    Semoga Alloh memberikan kebarokahan dan kesuksesan dunia akherat.
    Aamiin

    Balas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *