PAC LDII Toro Jaya Tekankan 8 Klaster Program LDII untuk Kebangsaan dan Kerukunan Umat Beragama
Toro Jaya 17/2 β Ahmad Emir, Sekretaris PAC LDII Toro Jaya, menegaskan pentingnya kontribusi LDII dalam membangun bangsa melalui 8 Klaster Program LDII. Hal ini disampaikan dalam kunjungannya yang diterima langsung oleh Ust. Tukyono di Dusun Toro Jaya. Emir menjelaskan bahwa program-program tersebut mencakup berbagai bidang, termasuk kebangsaan, keagamaan, dan pemberdayaan masyarakat.
“Kita hidup bermasyarakat harus menjaga kerukunan antarumat beragama, terutama dengan tetangga sekitar. Ini adalah bagian dari tanggung jawab kita sebagai warga negara yang baik,” ujar Emir. Ia juga menambahkan bahwa LDII siap membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan. “Apabila ada warga atau masyarakat yang memerlukan bantuan, jangan sungkan untuk meminta. Kami, warga LDII di Dusun Toro Jaya, siap membantu,” tegasnya.
Dalam kesempatan yang sama, Ust. Tukyono menyampaikan apresiasinya atas kunjungan tersebut. Ia mengakui bahwa dakwah kerap dihadapkan pada tantangan dan perbedaan pendapat. “Berdakwah memang tidak mudah. Banyak tantangan dan rintangan, termasuk perbedaan pemahaman. Namun, ini semua adalah sunnatullah yang harus kita hadapi dengan bijak,” ujarnya.
Ust. Tukyono juga mengungkapkan rasa syukurnya atas penerimaan Buku Nuansa Persada LDII yang diberikan dalam kunjungan tersebut. “Terima kasih atas majalah Nuansa ini. Semoga bisa menjadi referensi bagi kami dan seluruh warga Dusun Toro Jaya untuk lebih memahami peran dan kontribusi LDII,” tutupnya.
Ldii luar biasaππ»ππ»ππ»
Semoga LDII pelalawan bisa berkontribusi lebih banyak untuk kabupaten pelalawan.
Pingback: PAC LDII Toro Jaya Gelar Acara Keakraban Generus - DPW LDII Provinsi Riau